Kembali Bangkitkan Musik Melayu, Nagaswara Perkenalkan 5 Jagoan Baru

Minggu, 07 Agustus 2022 - 00:32 WIB
loading...
Kembali Bangkitkan Musik...
Label musik Nagaswara kembali menunjukkan konsistensinya dalam menelurkan band genre melayu dengan mengenalkan 5 jagoan barunya. / Foto: Thomas Manggalla
A A A
JAKARTA - Label musik Nagaswara kembali menunjukkan konsistensinya dalam menelurkan band genre melayu dengan mengenalkan 5 jagoan barunya.

Label satu ini tampak begitu concern dalam mengangkat musisi melayu yang dianggap sebelah mata. Oleh karenanya, Nagaswara pun dikenal sebagai label penghasil band dan penyanyi-penyanyi pop melayu.

Kelima penyanyi dan band baru yang diperkenalkan Nagaswara antara lain Merpati band & Kezia (Janji Satu Purnama), Andrigo (Karam Ditengah Harapan), Luvia band (Orang yang Salah), Andez (Sebatang Kara), dan Syahriyadi (Lagi dan Lagi).

Baca juga: 6 Artis Indonesia yang Paling Sering Menikah dan Cerai, Nomor 3 Sampai Puluhan Kali

Kelima bintang dengan single terbarunya itu resmi diperkenalkan Nagaswara di Tamini Square, Jakarta Timur, Jumat (5/8/2022) sore.

Menurut CEO Nagaswara, Rahayu Kertawiguna, 5 artis dengan single-single terbarunya yang dirilis kali ini sangat spesial.

"Beberapa di antaranya sudah viral di media sosial seperti lagu Luvia band dan Syahriyadi. Kita tetap konsisten dengan lagu-lagu pop melayu, apalagi menjelang 17 Agustus," kata Rahayu Kertawiguna saat dijumpai di Tamini Square, Jakarta Timur, Jumat, 5 Agustus 2022.

Sementara, Andez, vokalis duo Andez yang sempat vakum lama, sangat bersemangat melihat apresiasi masyarakat terhadap lagu-lagu pop melayu. Dia berharap, lagu atau grup-grup musik melayu dapat kembali berjaya seperti dulu.

Baca juga: 5 Film Indonesia yang Dibuat Ulang, Ada Pengabdi Setan dan Warkop DKI

"Ini perjalanan saya yang kedua di dunia musik. Ada semangat yang baru melihat lagu-lagu pop melayu kembali viral. Semoga ke depan generasi band pop Melayu kembali bangkit seperti dulu," ungkap Andez.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1088 seconds (0.1#10.140)